Sosialisasi SIPP v5.6.0 dan eCourt v6.0 Penunjang Upaya Hukum Kasasi dan Peninjauan Kembali Secara Elektronik

 

Kamis, 03 Oktober 2024 Pengadilan Agama Kaimana mengikuti sosialisasi SIPP versi 5.6.0 dan e-Court versi 6.0 yang diselenggarakan secara virtual melalui zoom meeting oleh Tim IT-Development Hukum dan Humas Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI. Ketua PA Kaimana, hakim maupun kepaniteraan serta petugas meja e-Court dan petugas meja 3 hadir dalam kegiatan ini.


Kegiatan dibuka dengan sambutan Kepala Biro Hukum dan Humas Mahkamah Agung, Dr. H. Sobandi, S.H., M.H. Beliau menyampaikan bahwa Aplikasi SIPP versi 5.6.0 dan e-Court versi 6.0 ini merupakan penyempurnaan versi sebelumnya dengan penambahan fitur Upaya Hukum Kasasi dan Peninjauan Kembali.


Didik Irfan Setiawan sebagai pemateri memaparkan lebih detail tentang pembaharuan yang terdapat pada SIPP dan E-Court versi terbaru ini antara lain Penambahan fitur Deteksi Dini Perkara (Early Case Detection System), Perbaikan fitur pada Upaya Hukum Kasasi dan Peninjauan Kembali dan Optimasi Apliasi SIPP serta untuk Aplikasi E-Court diantaranya Fitur Pendaftaran Upaya Hukum Kasasi (Pengguna Lain / Pengguna Terdaftar) dan Administrasi Upaya Hukum Kasasi.


Kegiatan ini diakhiri dengan sesi tanya jawab dengan narasumber. Tim Development aplikasi juga mengingatkan kembali agar seluruh satuan kerja segera dapat melakukan update untuk aplikasi versi terbaru tersebut agar dapat mengimplementasikan Upaya Hukum Kasasi dan Peninjauan Kembali. (SM)

 

 

 

 

Informasi seputar Pengadilan Agama Kaimana dapat diakses melalui:

Web:   pa-kaimana.go.id

FB   :    Pengadilan Agama Kaimana

IG    :   @pengadilanagamakaimana

YT   :    Pengadilan Agama Kaimana

Tiktok : @pengadilanagamakaimana

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hubungi Kami
Scan the code